Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Kisah Yang Hilang

Sudah lama blog ini tak kutuliskan sesuatu di dalamnya. Jangankan menulis, sekedar membukanya saja rasanya tak pernah. Mungkin karena kesibukanku dengan pekerjaan dan tentunya dengan si dia yang... ahhh sudahhlah.

Sebenarnya aku sempat menulis cerita atau catatan perjalanan mendaki gunung Cikuray yang aku tulis menggunakan ms word. Nhah cerita itu sudah hampir selesai, hanya tinggal dibaca dan diedit ulang lagi tapi minggu lalu tiba-tiba si grand nanny (laptop tuaku) black screen!!, tak mau masuk windows.

"Sialan! brengsek! kampret!", umpatku yang sudah aku sensor beberapa kata.

Ya sudahlah, aku ikhlaskan saja. Aku memang berencana tak akan mengulangi menulis catper itu karena jika dituliskan lagi aku akan menulis sebanyak 15 halaman lagi.

Biarkan saja cerita itu menguap dan hanya bersemayam dipikiranku dan teman-temanku atau cerita itu akan kami dengungkan lagi beberapa puluh tahun mendatang ketika kami sedang nongkrong bareng di sebuah burjo sederhana kemudian lewat ponsel yang entah sudah seberapa canggihnya, kami buka lagi potret-potret kami saat berjuang bersama mengalahkan rasa takut kami sendiri akan ketidakmampuan memuncaki gunung yang terjal itu.

Dan ketika anaknya Bimo tanya ke bapaknya, "Pa, ini yang gendut kumisan jenggotan pake hoodie abu-abu namanya siapa?".

"Ini namanya Adam, Nak. Emangnya kenapa to?".

"Anu Pa, kok mukanya kasian gimana gitu, kayak kurang cinta dan galau tak berujung, forever alone."

"itu kan dulu Nak, liat sekarang istrinya, cakepp"



(Amin amin Ya Allah)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar